This is default featured slide 1 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 2 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 3 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 4 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 5 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

Selasa, 25 Februari 2014

Penyetelan Kontak Pemutus dengan Dwell Tester

Penyetelan Kontak Pemutus dengan Dwell Tester

Pada postingan kali ini saya akan menshare cara menyetel celah kontak pemutus dengan pengetes dwel.Alat yang dibutuhkan untuk menyetel kontak pemutus adalah obeng min , obeng plus, kunsi T 12, feeler gauge, dwell tester.

Langkah kerja
·         Lepas tutup distributor, rotor dan piringan tutup.
·         Periksa celah kontak secara visual. Untuk mobil biasanya 0,4 – 0,5 mm. Jika celah kontak lebih besar atau lebih kecil, stel menurut metode yang sudah dijelaskan pada penyetelan dengan fuller.
·         Pasang pengetes dwel

Catatan : sesuaikan pemasangan kabel pengetes Dwell dengan Merk / Type yang digunakan.



Hubungkan kabel sekunder koil ke massa, untuk menghindarkan kerusakan koil  dan bagian-bagian elektronik.

·           Start motor dan periksa sudut dwel. Jika salah, stel celah kontak sampai mendapatkan hasil yang baik dan keraskan sekrup-sekrup pada kontak tetap.

·           Pasang kembali, kontrol sudut dwel sekali lagi selama motor ( putaran idle )
Kadang-kadang ada perubahan pada sudut dwel, yang tergantung pada jumlah putaran motor. Itu diakibatkan oleh kebebasan plat dudukan kontak dan kebebasan poros governor. Kalau jumlah perubahan lebih dari 5 derajat, distributor harus dioverhoul. Kecuali : distributor buatan delco ( GM ) dan Ducellier ( Renault ). Distributor tersebut mengalami perubahan sudut dwel pada saat advans vakum bekerja. Perubahan itu dikarenakan oleh konstruksinya.

Perhatikan : Jangan menstarter mesin terlalu lama !
Starter menjadi sangant panas, dan baterai akhirnya kosong.

Perhatikan : jangan lupa mematikan kunci kontak ( OFF ). Pada saat motor mati biasanya kontak pemutus tertutup. Jika kunci kontak pada posisi “ ON “, maka arus listrik selalu mengalir melalui koil. Akibatnya koil menjadi sangat panas, kemungkinan koil bisa meledak.
            Sekian postingan kali ini semoga bermanfaat.

Puisi Semangat Si Sebatangkara



          Pada postingan kali ini saya akan meneruskan postingan saya mengenai puisi yang di ciptakan oleh teman saya yang bernama Wahdiah.Puisi yang diciptakannya kali ini berjudul semangat si sebatangkara.Silahkan bro N sist membacanya :
Semangat Si Sebatangkara
Kumenyusuri sebuah tempat
Dimana kasih sayang selalu mengalir
Menumbuhkan keakraban yang sangat kuat

Aku tau semua tentang mereka
Mereka tak punya orang tua
Tak punya kasih sayang dari keluarga
Hanya meratap di hari buta

Semua terharu mengingat kalian
Betapa bersemangat ditiap harinya
Memberikan senyuman paling besar
Seakan semua tak pernah ada

Kalian selalu berdo’a kepada-Nya
Meminta kebahagiaan untuk semua
Selalu berlari mengejar cita-cita
Dengan impian sukses di hari nantinya
          Sekian postingan saya kali ini, dan terima kasih atas kunjungan bro N sist ke blog saya.

Lirik Lagu Balangan Sayang



Pada postingan kali ini saya akan berbagi lirik lagu Balangan Sayang.Lagu Balangan Sayang ini menceritakan tentang 8 kecamatan yang setiap kecamatannya memiliki ciri khasnya masing-masing.Lagu ini diciptakan oleh Syarkawi .A.
Ini lirik lagu balangan sayang :
Balangan Sayang

Tulak bajalan kapahuluan
Sampai di Halong umpat bamalam
Balarut banyu balanting pisang
Pisanglah talas sangu bulikan
          Di batu wapak kita basinggah
          Tu kandang haji wadah ziarah
          Waluhlah juai dijual murah
          Jagung bajarang sadia wadah
Balangan sayang
Sungai nang panjang
Arus malintang
di bumi sanggam
          Paringin langkar
 Jadi pusaran
Dapat titipan
Si amas hirang
Gunung hantanung wisata alam
Di gunung batu tanah awayan
Lampihung manis si gula habang
Di batumandi tiwadak sayang
          Balangan sayang
          Tuhuk malanglang
          Benteng tundakan
          Bukti bajuang
Sungai wan gunung
Tu bumi sanggam
Alam budaya
Kada kalah urang
          Sungai wan gunung
Tu bumi sanggam
          Alam budaya
Kada kalah urang
Sekian postingan saya kali ini mengenai lirik lagu balangan sayang, semoga bermanfaat bagi anda yang membacanya.

Puisi Anugerah Di Kelamnya Pagi



Hello bro N sist, pada postingan kali ini saya akan menshare sebuah puisi yang ditulis oleh seorang remaja putri dari Kabupaten Balangan, lebih tepatnya dari desa mantimin kecamatan Batumandi.Dia adalah teman saya yang bernama Wahdiah.Ini puisi yang dia ciptakan dengan judul Anugerah di kelamnya pagi.
Anugerah Di Kelamnya Pagi

Hawa dingin menyelimutiku pagi ini
Untaian tetesan air masih bertengger rapi
Tapak bumi pun terlihat lembab
Menambah keceriaan di kelam pagi

Para penoreh getah berlalu-lalang
Lembayan senyum tak lupa ditampakkan
Dengan mesin butut berjalan mereka berangkat
Wadah anyaman pun tak lupa digendong

Penghuni lain juga bersemangat pula
Kicauan burung memerdukan suasana
Para pekerja manisan juga tampak terlihat

Sungguh menawan perjuangan ini
Setiap ciptaan-Nya selalu mengoyes rezeki
Tak luput alam menyemangati di balik rindang
Yang selalu memberikan limpahan sejati
          Itulah puisi ciptaan teman saya,sebenarnya masih banyak puisi-puisi ciptaannya,tetapi mungkin akan saya share kepada bro N sist di lain post.

Senin, 24 Februari 2014

Wadai Untuk-Untuk, Makanan Khas Banjar




Kali ini saya mau share tentang ” wadai untuk-untuk” atau roti goreng isi, isiannya biasanya berupa  hinti ( kelapa parut yg di masak dengan gula merah) , kacang ijo (tanpa kupas), kacang tanah, dan pisang.wadai ini biasanya tersaji di warung-warung nasi di daerah Kabupaten Balangan,kue ini paling enak di makan dengan di celup ke teh hangat di pagi hari yang dingin.
Masyarakat yang biasanya mau berangkat ke kebun karet dipagi hari biasanya mereka singgah dulu di warung nasi untuk sarapan nasi kuning dan wadai untuk-untuk yang dicelupkan ke teh hangat.
Kalau anda mau mencoba membuat wadai untuk-untuk sendiri di rumah saya akan memberikan resep membuat wadai untuk-untuk.
Ini dia resepnya  yang saya ambil dari sini :
Bahan:
500 gr tepung terigu
125 gr gula pasir
6 gr ragi instan
150 gr margarin
5 kuning telur
1 sachet skm, cairkan dengan 250 ml air
¼ sdt vanila
minyak goreng

Isi:
Inti kacang hijau / inti kelapa siap pakai

Cara Membuat:
1. Campur ragi instan dengan 100 ml air dan 1 sdm tepung terigu, diamkan selama 15 menit sampai mengembang.
2. Campur biang dengan sisa tepung terigu, kuning telur, margarin, vanila, dan susu cair, uleni sampai tidak lengket di tangan. Diamkan adonan selama 30 menit.
3. Kempiskan adonan. Timbang adonan, masing-masing 25 gr, lalu bulatkan.
4. Ambil satu 1 buah adonan kulit, beri isi unti kacang hijau atau kelapa, bulatkan. Diamkan selama 15 menit.
5. Panaskan minyak dengan panas sedang, masukkan adonan yang sudah berisi, goreng sampai berwarna kuning kecokelatan. Angkat, tiriskan.

6. Hidangkan wadai untuk-untuk selagi hangat.